Tempat menonton pertandingan antara Borussia Dortmund menjamu Werder Bremen pada pekan ke-17 Bundesliga 2025-26 yang akan berlangsung pada Rabu (14/1) pukul 2.30 dini hari WIB.

Bundesliga kembali menyajikan duel klasik saat raksasa Westfalen, Borussia Dortmund, bersiap menjamu Werder Bremen di Signal Iduna Park. Di bawah asuhan Niko Kovac, Die Schwarzgelben tengah dalam tren positif untuk terus menekan posisi puncak, sementara Bremen datang dengan ambisi memutus rangkaian hasil minor.

Pertandingan ini menjadi pembuktian konsistensi Dortmund yang belum terkalahkan dalam lima laga terakhir mereka di semua kompetisi, berbanding terbalik dengan Bremen yang gagal menang dalam lima laga terakhir.

Dominasi Tuan Rumah vs Tekanan Tim Tamu

Dortmund saat ini bertengger kokoh di posisi kedua klasemen dengan raihan 33 poin. Meski pekan lalu ditahan imbang 3-3 oleh Eintracht Frankfurt dalam drama enam gol, anak asuh Niko Kovac tetap menjadi tim yang paling ditakuti saat bermain di hadapan Tembok Kuning. 

Bersama pemuncak klasemen Bayern Munich, Dortmund menjadi salah satu tim yang belum terkalahkan di kandang musim ini.

Baca juga: Frustrasi di Signal Iduna Park: Dortmund Ditahan Imbang Bodo/Glimt 2-2

Di sisi lain, Werder Bremen asuhan Horst Steffen tengah mengalami masa sulit. Berada di peringkat ke-12 dengan 17 poin, klub berjuluk Die Werderaner ini belum merasakan kemenangan dalam lima pertandingan terakhir. 

Rekor tandang mereka pun mengkhawatirkan, dengan enam laga beruntun tanpa kemenangan di markas lawan.

Serhou Guirassy Jadi Tumpuan

Tuan rumah dipastikan kehilangan bek muda Aaron Anselmino yang menepi akibat cedera hamstring. Kabar mengenai kembalinya Ramy Bensebaini dari tugas internasional (AFCON) masih diragukan, namun Dortmund tetap memiliki kedalaman skuad yang mumpuni. 

Serhou Guirassy diprediksi akan kembali memimpin lini serang, didukung oleh kreativitas Julian Brandt dan kecepatan Maximilian Beier.

Bremen sendiri harus tampil tanpa striker pinjaman mereka, Victor Boniface, yang mengalami cedera lutut serius. 

Sebagai solusinya, Bremen baru saja mendatangkan Jovan Milosevic dengan status pinjaman dari Stuttgart untuk mempertajam lini depan yang tampak tumpul dalam beberapa laga terakhir.

Baca juga: Dortmund Hentikan Laju Hoffenheim 2-0, Amankan Posisi Liga Champions

Prediksi Susunan Pemain

Borussia Dortmund

Kobel; Anton, Can, Schlotterbeck; Ryerson, Sabitzer, Nmecha, Svensson; Adeyemi, Brandt; Guirassy

Werder Bremen 

Backhaus; Sugawara, Pieper, Stark, Schmidt; Stage, Lynen; Puertas, Schmid, Njinmah; Milosevic

Tempat Menonton Dortmund vs Bremen

Pertandingan antara Borussia Dortmund menjamu Werder Bremen pada pekan ke-17 Bundesliga 2025-26 akan berlangsung pada Rabu (14/1) pukul 2.30 dini hari WIB.

Buat kamu yang terbiasa menonton pertandingan Bundesliga, platform Vision+ bisa menjadi pilihan utama. Dengan tayangan eksklusif, analisis mendalam, serta komentar dari para pakar sepak bola, pengalaman menonton jadi lebih seru.

Buat kamu yang gak mau ketinggalan berita-berita menarik serta trivia unik seputar olahraga dari mulai sepak bola, basket, hingga MotoGP, yuk gabung channel Whatsapp official Yuk Sports DI SINI!