Chelsea dikabarkan akan mempermanenkan Jadon Sancho pada musim panas ini dari Manchester United. Meskipun sebelumnya sempat terdapat kabar the Blues menolak untuk mempermanenkan pemain Inggris tersebut.

Sancho didatangkan pada musim panas lalu dengan kewajiban mempermanenkannya seharga 25 juta pound pada akhir musim.

Chelsea Bisa Tak Permanenkan Sancho

Menurut kabar the Athletic, terdapat klausul dalam kontrak tersebut Chelsea bisa saja tidak mempermanenkan Sancho jika membayar 5 juta pound kepada United.

Padahal Chelsea memiliki klausul kewajiban untuk mempermanenkan pemain 24 tahun tersebut. Kesepakatan itu bergantung pada Chelsea yang finis pada posisi ke-14 atau lebih tinggi di Premier League.

Setelah awalnya tampil mengesankan dalam beberapa penampilan pertamanya, Sancho gagal mencetak gol dalam 19 pertandingan terakhirnya dan belum membuat assist sejak Januari. Pemain sayap itu hanya mencetak dua gol dalam 28 pertandingan untuk klub London tersebut.

Chelsea Incar Pemain Sayap Baru

Chelsea yang memang tengah mencari pemain sayap baru, panas dirumorkan akan mendatangkan Geovany Quenda dari Sporting CP. Hal ini yang membuat masa depan Sancho menjadi tanda tanya.

Selain itu, situasi semakin buruk setelah Mykhailo Mudryk diskors oleh FA sejak Desember karena tersandung kasus doping.

Pelatih Chelsea Enzo Maresca memuji Sancho pada bulan Januari, dengan mengatakan: "Bagi saya, dia bermain sangat baik.

"Saya cukup terkejut dengan Jadon, karena saya sudah mengenal Jadon [dari melihatnya di klub sebelumnya] dan saya tahu apa yang saya harapkan darinya, tetapi dalam hal konsistensi, dia bermain sangat baik."

Hubungan Buruk di United

Sancho memiliki hubungan buruk dengan pelatih United sebelumnya, Erik ten Hag. Penampilannya bersama Setan Merah terjadi pada Agustus 2023, dua tahun sejak didatangkan dari Borussia Dortmund seharga 73 juta pound.

Setelah insiden tersebut, Sancho kembali ke Dortmund dengan status pinjaman. Ia menjadi bagian skuad yang lolos ke final Champions League pada 2024.

Namun hubungannya terlihat membaik ketika Sancho tampil sebagai pemain pengganti bersama United di Community Shield pada awal musim. Namun dirinya kemudian dipinjamkan ke Chelsea.

United sendiri masih menanggung sebagian besar gaji Sancho. Salah satu pemilik United, Jim Ratcliffe, bahkan menyinggung soal situasi Sancho.

"Untuk Sancho, yang jelas sekarang bermain untuk Chelsea, dan kami membayar setengah gajinya, kami membayar £17 juta untuk membelinya di musim panas," kata Ratcliffe. 

Kontrak Sancho di United saat ini berlaku hingga 2026 dengan opsi perpanjangan satu tahun lagi.

Buat kamu yang gak mau ketinggalan berita-berita menarik serta trivia unik seputar olahraga dari mulai sepak bola, basket, hingga MotoGP, yuk gabung channel Whatsapp official Yuk Sports DI SINI!