Kaget Masuk Nominasi, Cole Palmer Yakin Bisa Rebut Penghargaan Ballon d'Or

Bintang muda Chelsea Cole Palmer mengaku kaget masuk ke dalam nominasi pemenang Ballon d'Or 2024 ini. Ia juga yakin dengan kerja keras dan konsistensi, ia bisa mendapatkan penghargaan individu paling prestisius tersebut.
Gelandang serang berusia 22 tahun tampil gemilang sepanjang musim lalu sejak tiba ke Chelsea dari Manchester City. Ia sukses mencatatkan 27 gol dan 15 asis dari 48 pertandingan di semua kompetisi.
Dengan 22 gol di Premier League musim lalu, hanya Erling Haaland yang mencetak gol lebih banyak pada musim lalu di liga (27 gol).
"Merupakan suatu kejutan untuk diakui di level tersebut di awal karier saya," kata Palmer.
"Merupakan suatu kehormatan besar. Memenangkannya akan menjadi hal yang luar biasa, dan saya yakin dengan kerja keras dan konsistensi saya bisa mencapainya."
Palmer melanjutkan performa gemilangnya pada musim ini dan sudah mencetak enam gol dan lima asis dari delapan laga di Premier League. Selain itu, ia juga mencetak rekor dengan pemain Premier League pertama yang mencetak empat gol di babak pertama.
Ia mengungkapkan perbedaan bermain bersama pelatih baru, Enzo Maresca, yang menggantikan Mauricio Pochettino pada akhir musim.
“Bermain di posisi tengah memberi saya lebih banyak kesempatan untuk memengaruhi permainan,” jelas Palmer.
“Saya senang terlibat dalam membangun serangan dan membuat umpan-umpan kunci serta mencetak gol. Itu sesuai dengan gaya saya, dan saya pikir saya bisa lebih efektif di sana.”
"Para pemain bertahan lebih menyadari kehadiran saya, tetapi itu bagian dari permainan. Saya fokus untuk menjaga ketenangan, menggunakan keterampilan saya, dan menemukan cara untuk menciptakan ruang bagi diri saya sendiri."
Selain tampil bagus bersama klub, ia juga memberikan kesan positif saat bermain untuk tim nasional Inggris.
Ia sukses mencetak gol di partai final Piala Eropa 2024 lalu untuk menyamakan skor, sebelum akhirnya kalah melawan Spanyol.
"Jika melihat ke belakang, pengalaman itu sangat berharga," ujarnya. "Saya belajar banyak dari menjadi bagian dari skuad. Tentu saja, saya ingin bermain lebih banyak, tetapi yang terpenting adalah berkontribusi bagi tim saat Anda bermain di lapangan."
"Mencetak gol di final selalu istimewa... Saya akan selalu mengingat perasaan dari momen itu, tetapi kemudian mengalihkan fokus saya untuk menang.”